Ide Jajanan Kekinian untuk Jualan Online

Bingung cari Ide Jualan Online yang Laris Manis? Begitu banyak barang yang bisa kita jual secara online. Salah satu yang mungkin tidak terpikirkan oleh kebanyakan orang adalah Jajanan Kekinian untuk Jualan Online. Apa bisa jajanan dijual secara online?

Beberapa jajanan memang sulit untuk dijual secara online. Jualan online membutuhkan waktu yang cukup lama untuk pengiriman, jadi ada makanan atau jajanan yang tidak bisa dijual secara online, karena jajanan tersebut tidak bisa bertahan lama. Tapi ada Jajanan Kekinian untuk Jualan Online yang bisa Sobat jadikan bisnis Online.

Ide Jajanan Kekinian Untuk Jualan Online

Selain itu, Sobat juga bisa memanfaatkan layanan ojol dengan Daftar Gofood atau Grabfood, untuk tetap bisa memasarkan jajanan yang tidak memiliki ketahanan lama. Meskipun mungkin jangkauannya hanya dalam kota, tapi layanan ojol ini bisa membantu pemasaran Jajanan Kekinian untuk Jualan Online.

Jajanan Online Kekinian untuk Jualan Online

1. Mie Lidi

Jajanan Kekinian Mie Lidi

Bagi Sobat generasi 90an, tentu sudah tidak asing dengan jajanan satu ini. Mie Lidi sering kita temui di kantin sekolahan, toko – toko, dan tempat jajan lainnya. Mungkin jajanan ini menjadi jajanan favorit Sobat.

Ya, jajanan ini menjadi salah satu Jajanan Kekinian untuk Jualan Online yang terlaris, meskipun tidak bisa dibilang jajanan baru. Bahkan, di Shopee, jajanan ini masuk dalam kategori “terlaris”.

Jajanan berbentuk seperti lidi, dengan taburan bumbu pedas. Dengan beberapa inovasi, mie lidi memiliki berbagai varian rasa, sehingga untuk yang tidak suka pedas bisa menikmatinya.

Mie lidi bisa kita dapatkan dengan harga murah di berbagai e-commerce. Kita bisa mencari harga yang paling murah, agar bisa menjualnya kembali dengan harga yang bersaing. Kalau Sobat bisa produksi sendiri, mungkin bisa mendatangkan untung yang lebih banyak dengan brand yang Sobat buat sendiri.

BACA JUGA:  Daftar Pinjaman Online Cicilan per Bulan Terbaru 2021

2. Makaroni

Jajanan Kekinian Makaroni

Tahu “Makaroni Ngehe”? Pasti tau gimana rame tempat jual salah satu Jajanan Kekinian ini kan? Ini membuktikan bahwa Makaroni menjadi salah satu jajanan yang banyak digemari, kebanyakan kalangan muda.

Mau memulai bisnis jualan online? Sobat bisa coba Makaroni sebagai Jajanan Kekinian untuk Jualan Online.

Sama seperti Mie Lidi, Makaroni merupakan tipe makanan kering yang memiliki ketahanan cukup lama, jadi aman kalau mau dijual secara online.

Sobat juga bisa menggunakan layanan ojol untuk pemasaran jajanan kekinian satu ini. Tinggal daftar gofood, stock barang, dan tunggu orderan masuk.

3. Baso Aci

Jajanan Kekinian Baso Aci

Baso dari tepung kanji yang kenyal dan kuah pedas gurih yang mantap, menjadi jajanan favorit banyak orang khususnya anak muda.

Sekarang sudah banyak Baso Aci instan yang dijual. Jadi jika ingin bisnis jualan Baso Aci secara online, aman.

4. Seblak

Jajanan Kekinian Seblak Instan

Biasanya Cewek – Cewek nih yang suka dengan makanan khas Jawa Barat ini. Seblak bisa menjadi ide Jajanan Kekinian untuk Jualan Online.

Online. Mungkin banyak yang belum tahu, kalau sekarang ada Seblak Instan. Iya, Seblak yang diproduksi dan dikemas sedemikian rupa, sehingga memiliki ketahanan lebih lama dan bisa dibuat (olah) dengan mudah seperti Mie Instan.

Nah, Seblak Instan ini bisa dijadikan Jualan Online. Sobat bisa cari dan beli (kulakan) di beberapa e-commerce dan menjualnya kembali. Bisa Sobat pasarkan secara online di Facebook, Instagram, dan Sosial Media lainnya.

Sama seperti Baso Aci. Kalau Sobat memiliki resep dan bisa membuatnya sendiri, Sobat bisa menggunakan layanan ojol untuk pemasaran dan penjualan Baso Aci atau Seblak buatan Sobat.

Mungkin itu saja Ide Jajanan Kekinian untuk Jualan Online yang bisa Sobat Coba untuk memulai bisnis. Sebenarnya banyak jajanan lainnya, tapi Jagoan Gadget memberikan ide jajanan yang sedang ramai dan laris di pasaran.

BACA JUGA:  Kamera Mirrorless Terbaik untuk Fotografi Perjalanan

Jangan lupa baca – baca artikel lainnya di Bisnis, yang mungkin bisa menambah inspirasi Sobat untuk berbisnis. Seperti biasa, jangan lupa tulis kritik dan saran di kolom komentar. Terima Kasih