Ulasan Lengkap Redmi 3 Spesifikasi, Kelebihan dan Kekurangan | Hybrid, Pilih Dual SIM atau Memory Eksternal

Jagoan Gadget – Berbeda dengan generasi sebelumnya Redmi 1S dan Redmi 2, kini Xiaomi menggunakan material alumunium alloy untuk produk terbarunya yakni Redmi 3, bukan Xiaomi Mi3 ya. Kali ini kita akan mengulas sampai tuntas mulai dari spesifikasi, fitur – fitur hingga kelebihan dan kekurangan smartphone dengan harga kisaran 2 juta ini.

Desain Xiaomi Redmi 3

Seperti yang disebutkan di atas, perangkat ini menggunakan bahan metal untuk bodynya. Namun tidak semuanya berbahan metal. Contohnya saja list pada pinggiran perangkat ini menggunakan list yang terbuat dari plastik dengan warna chrome sehingga terlihat seperti metal, ciri khas dari produk smartphone Samsung. Dimensi perangkat ini adalah 139.3×69.6×8.5 mm (5.48×2.74×0.33 in), dengan bobot yang cukup berat 144gram.
Bagian Belakang Xiaomi Redmi 3
Pada bagian belakang terdapat motif garis yang membuat perangkat ini semakin terlihat elegan. Sayangnya, bahan material yang digunakan membuat perangkat ini sedikit licin, jadi kamu butuh tenaga ekstra untuk menggenggapnya supaya tidak mudah terjatuh atau kamu bisa mengakalinya dengan menggunakan case tambahan.
Letak lampu LED indikator bisa dibilang cukup unik, dimana kebanyakan smartphone menempatkan lampu indikatornya di atas layar, namun pada Xiaomi Redmi 3 LED indikator terletak pada bagian bawah layar tepatnya dibawah tombol home. Dan lagi kekurangan Redmi 3 terletak pada tombol navigasi yang tidak memiliki backlight, jadi saat di kondisi gelap kamu harus menebak – nebak dimana letak tombol.
LED Indikator Xiaomi Redmi 3

 

Backlight Xiaomi Redmi 3

Layar Xiaomi Redmi 3

Lagi – lagi Xiaomi membuat perbedaan dengan 2 generasi sebelumnya. Kali ini Redmi 3 mengusung layar yang lebih besar yakni 5 inchi. Menggunakan Layar IPS LCD Capacitive Touchscreen 16 juta warna dengan Resolusi HD 720x1280pixel, kerapatan 294ppi pixel density. Resolusi ini cukup jernih untuk menampilkan gambar atau video.

 

Layar Xiaomi Redmi 3
Layar Xiaomi Mi3 cukup jelas, tampilannya jernih. Meskipun tidak dilengkapi dengan fitur sunlight display, layar masih dapat dilihat dengan jelas dibawah sinar matahari yang terik. Beberapa layar ponsel akan sulit terlihat jika dibawah sinar matahari. Dan untuk proteksi pada layar, smartphone ini sudah menggunakan Dragontrail Glass, mungkin beberapa dari kamu asing mendengarnya. Layar ini hampir sama dengan Gorilla Glass sehingga aman dari goresan meski tanpa pelindung layar tambahan.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 3

Pada jaringan, perangkat ini menggunakan dual slot hybrid. Apaan tuh? Jadi ada 2 slot SIM card, untuk slot kedua bisa dipasangi kartu memory kamu bisa memilih untuk menggunakan SIM card atau memory externa1 pada slot kedua. Untuk kedua jaringan sudah mendukung 4G LTE maupun 4G FDD.

Slot SIM Card Hybrid Xiaomi Redmi 3
Xiaomi Redmi 3 menggunakan processor terbaru Qualcomm MSM8939v2 Snapdragon 616, Octa-core yakni Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.2 GHz Cortex-A53. Di dukung dengan RAM berkapasitas 2GB, smartphone ini sudah support untuk digunakan multitasking dengan lancar. Pada sektor grafis disematkan GPU Adreno 405 untuk, sangat lancar untuk digunakan bermain game berat / game HD dan tidak ditemukan panas berlebih saat bermain game.

 

Spesifikasi Xiaomi Redmi 3

 

Spesifikasi Xiao Mi Redmi 3

 

Game Xiaomi Redmi 3

 

Xiaomi Redmi 3 Gaming
Di bagian penyimpanan, perangkat ini memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 16GB. Kurang besar? Kamu bisa menambahkan memory eksternal yang mendukung hingga 64GB dan tentunya kamu harus mengorbankan slot SIM card kedua. Dan yang disayangkan, kekurangan Xiaomi Redmi 3 adalah aplikasi yang tidak bisa dipindahkan ke memory eksternal.
Dengan spesifikasi yang cukup tinggi, kurang rasanya jika tidak dibarengi dengan UI yang canggih juga. Xiaomi Redmi 3 menggunakan UI nya sendiri yang terbaru yakni MIUI 7, dari sistem operasi Android 5.1.0 Lollipop yang dikembangkan. Seperti yang dikenal, MIUI memang memiliki banyak animasi dan tema – tema yang membuat penggunanya tidak akan bosan.
Kapasitas baterai perangkat ini sangat besar, yakni 41000mAh. Namun sayangnya belum ditemani dengan fitur fast charging. Kamu harus menunggu selama kurang lebih 3jam untuk mengisi penuh daya baterai. Perangkat ini mampu bertahan hinggga 7 jam dalam keadaan screenon.

Fitur Xiaomi Redmi 3

Tidak ada fitur khusus pada perangkat ini, kebanyakan fitur sama dengan smartphone produk Xiaomi lainnya. Xiaomi dikenal dengan sensor – sensornya yang lengkap seperti sensor magnetic, accelerometer, light, proximity, gyroscope, pressure, sound dan temperature. Dan satu lagi, perangkat ini sudah dilengkapi dengan IR Blaster yang bisa kamu gunakan untuk aplikasi remote control.
Kekurangan Xiaomi Redmi 3 dari segi fitur adalah tidak adanya fitur double tap awake yaitu untuk menyalakan layar hanya mengetuk layar sebanyak 2 kali. Meskipun sepele, namun fitur ini sangat membantu sekali untuk kepraktisan penggunaan sebuah perangkat smartphone.

Kamera Xiaomi Redmi 3

Dibandingkan generasi sebelumnya, Xiaomi Redmi 2 memiliki kualitas kamera yang lebih baik yakni dengan resolusi 13MP untuk kamera belakang dan 5MP untuk kamera depan. Ditambah lagi banyaknya fitur dan menu yang mendukung fotografi pada smartphone ini. Hasil kamera baik video maupun gambar memiliki kualitas yang sangat baik.

 

Kamera Xiaomi Redmi 3

 

Brust Shot Kamera Xiaomi Redmi 3

 

Fitur Kamera Xiaomi Redmi 3
Hasil Kamera Xiaomi Redmi 3

 

Hasil Kamera Depan Xiaomi Redmi 3
Hasil Kamera Xiao Mi Redmi 3

 

Hasil Kamera Xiaomi Redmi 3
Demikianlah Ulasan Lengkap Xiaomi Redmi 3. Mungkin smartphone ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang butuh smartphone canggih dan fitur lengkap dengan harga yang ekonomis. Saat ini memang produk Xiaomi ini belum masuk di Indonesia, namun banyak penjual online yang sudah menjual Xiaomi Redmi 3 dengan garansi distributor. Salah satunya kami www.jagoangadget.com menawarkan produk ini dengan harga yang paling murah cek di Daftar Harga Handphone Lengkap. Ingat, berhati – hatilah jika ingin berbelanja online, baca Tips Berbelanja Online dengan Aman.
Baca juga artikel menarik lainnya :
BACA JUGA:  Jangan Khawatir! Inilah Cara Mudah Mengembalikan Kontak yang Terhapus di Android!

Respon (13)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *